Setelah vakum selama 2 tahun, Kelurahan Penanggungan yang dimotori oleh KarangTaruna kembali mengadakan pawai bertajuk “Gebyar Takbir dan Lampion Kelurahan Penanggungan”, pada Sabtu malam (9/7/2022).
Pawai diawali dari pintu keluar Kampus Universitas Brawijaya di Jl. Mayjen Panjaitan, Jl. Bogor, dan finish di Jl. Cianjur Kota Malang (lokasi Kawasan Wisata Kuliner Penanggungan).
Pada acara yang sempat disebut akan dijadikan agenda rutin Kota Malang ini, hadir Wakil Wali Kota Malang Sofyan Edi Jarwoko didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Kota Malang Widayati Sutiaji, Plt. Kepala Dishub Kota Malang Handi Priyanto, Camat Klojen, Lurah Penanggungan, serta tokoh masyarakat Penanggungan.
Pada sambutannya, Wakil Wali Kota Malang memberikan apresiasi atas kegiatan ini. “Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk rasa syukur masyarakat dalam menyambut hari raya kurban, yakni dengan takbir dan pawai lampion keliling,” papar beliau.
Pawai yang diikuti seluruh warga Kelurahan Penanggungan yang meliputi anak-anak, remaja hingga orang dewasa ini juga memperebutkan hadiah yang disediakan oleh panitia untuk memeriahkan acara ini.
Berbagai kreativitas ditunjukkan oleh peserta, mulai dari berbagai bentuk lampion yang unik dan menarik, sampai dengan atraksi yang ditunjukkan di depan panggung dan di sepanjang jalan.
Setelah penjurian selesai, Juri mengumumkan pemenang lomba pawai sebagai berikut:
- Juara 1 RT 03 RW 05
- Juara 2 RW 02
- Juara 3 RT 03 RW 03